Convert Video Dengan Nero Multimedia Suite 10
Hmm.. banyak sekali konverter format video yang beredar saat ini. Dari sekian banyak software converter tersebut pasti ada kelemahan dan kelebihannya masing-masing. Sebetulnya tidak perlu menginstall aplikasi aplikasi pendukung lainnya jika di komputer kita sudah terinstall aplikasi yang bisa digunakan untuk hal yag kita inginkan.
Nero Multimedia Suite 10, sebuah software yang sangat membantu anda dalam dunia digital. Nero Multimedia Suite fungsi utama sebenarnya adalah untuk membakar file iso dan burning ke CD atau DVD. Disamping itu, edit video ringan, membuat movie DVD, desain cover CD, atau bahkan konvert video sekalipun dapat dilakukan oleh software ini.
Nero Recode, salah satu bagian dari Nero Multimedia Suite. Nero Recode difungsikan untuk mengkonvert format video ke format yang kita inginkan. Memang fitur yang ditawarkan Nero Recode tidak sebanyak software konverter pada umumnya. Namun, jika menggunakan Nero Recode kita diberi pilihan untuk di aplikasikan ke msin Sony, Apple iPod, atau 3gpp. Dengan begitu kita tinggal memilih untuk di putar dimana video kita nanti. Tidak perlu mencari kompatiblenya.
Cara mengkonvert video dengan Nero recode sangatlah mudah. Caranya :
- Buka Nero Recode. Start – All Programs – Nero – Nero 10 – Nero Recode.
- Pada halaman awal, anda diminta memilih untuk mengconvert movie dari DVD ke DVD, DVD ke ke harddisk, harddisk ke DVD, ataupun mengkonvert video seperti biasa. Karena kita akan mengkonvert video biasa, pilih Recode DVD and Videos to Nero Digital.
- Nah, mungkin pada tampilan ini anda sudah tidak asing lagi. Pilih Import Files untuk membuka video yang akan di konvert.
- Anda bisa mengedit sedikit video anda pada menu panel Trim Movie dan Chapter.
- Pilih format video pada menu Profiles Category. Pilih juga kulitas video nantinya pada Encoding Method.
- Untuk mengatur besar file video nantinya anda bisa menggeser ke kiri atau ke kanan pada Video Quality.
- Untuk mengatur layar, anda bisa masuk ke menu Setting. Sedangkan untuk kualitas lanjutan ada di menu Encoder.
- Setelah semua siap klik next.
- Pilih letak file pada Target Folder. Atau jika anda memilih langsung membakar pada CD atau DVD anda bisa merubah pada Destination. Pilih driver DVD anda.
Kemudian pilih Burn.
File video hasil konvert bisa mencapai ratusan MegaByte walaupun video aslinya hanya beberapa MegaByte saja.
Download Nero Multimedia Suite 10 Free
Post a Comment